TUGAS ORGANISASI DAN METHOD
1. Jelaskan mengapa O & M memainkan peranan yang sangat penting dalam rangka proses manajemen ?
2. Jelaskan hubungan manajemen dan tata kerja menurut pendapat anda ?
3. Jelaskan mengapa hubungan Manajemen,Tata kerja dan organisasi bersifat erat ?
4. Gambarkan dengan skema hubungan timbal balik antara manajemen,tata kerja,dan organisasi menurut versi saudara dan jelaskan hubungannya ?
Jawab
1. Karena O & M merupakan satu kesatuan yang saling mengisi dan saling melengkapi sebagai alat dari manajemen untuk mencapai tujuan.Jadi dalam rangka manajemen maka harus ada organisasi,demikian eratnya dan kekalnya (consistency) hubungan antara manajemen tata kerja dan organisasi.
2. Manajemen itu sendiri merupakan proses kegiatan dan pendayagunaan sumber-sumber serta waktu sebagai factor atau sarana yang diperlukan untuk pelaksanaan kegiatan itu sendiri demi tercapainya suatu tujuan yang telah dirancang sebelumnya.Sedang tata kerja itu merupakan bagaimana proses kegiatan tersebut harus dilaksanakan sesuai dengan sumbernya dan waktu yang telah disediakan.Jadi Manajemen dan Tata kerja merupakan satu kesatuan yang saling mengikat untuk mencapai tujuan bersama.
3. Karena manajemen merupakan proses dari suatu kegiatan untuk mencapai suatu tujuan yang melalui kerjasama antar manusia,sedang organisasi merupakan alatnya bagi pencapaian tujuan itu sendiri dan alat bagi pengelompokan dan Tata kerja sebagai pola cara bagaimana suatu kegiatan dan kerja sama harus dilaksanakan.Jadi ketiganya diarahkan kepada bagaimana tercapainya suatu tujuan bersama secara efisien dan efektivitas.
4.
Jadi pada dasarnya manajemen,organisasi dan tata kerja saling berkaitan dan harus saling adanya kerja sama,perencanaan dan pembagian tugas secara tepat dan harus saling mengarahkan sehingga mencapai suatu tujuan bersama yang sudah ditetapkan secara bersama agar berjalan efisien dan efektivitas maka dalam rangka manajemen harus ada organisasi ,agar dapat berjalan dengan tepat dan tidak terjadi kesimpangsiuran, demikian eratnya dan kekalnya (consistency) hubungan antara manajemen tata kerja dan organisasi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar