Selasa, 08 Maret 2011

Tugas Pancasila Part 5

1. Apa yang anda usulkan kepada pemerintah demi tegaknya supremasi hukum di Indonesia?

Jawab :

Tegaknya supremasi hukum itu sangat tergantung pada kejujuran para penegak hukum itu sendiri yang dalam menegakkan hukum diharapkan benar-benar dapat menjunjung tinggi.Orang lupa akan supremasi hukum, orang lupa akan moral politik dan etika politik.Agama mulai dijadikan semacam komoditas.Orang-orang yang berpretensi beragama ternyata terlibat dalam berbagai perbuatan yang tidak terpuji.Dan KKN berjalan terus sebab supremasi hukum sudah diperdagangkan, digadai dan sudah bangkrut.Orang Indonesia sangat "impulsif", cepat naik darah, pendendam, suka memfitnah, seperti tidak mengenal kata maaf dan rekonsiliasi, tidak pernah lupa akan musuh bebuyutan, apalagi sampai lupa KKN, suka menerabas dan potong kompas, pada hal agama tidak memberi petunjuk demikian. Jadi sangat di harapkan Pemimpin yang JUJUR demi tegaknya Hukum di bangsa Indonesia.


2. Bagaimana paradigma Pancasila dalam menghadapi beberapa kasus yang berkaitan dengan kehidupan agama di Indonesia?

Jawab :

Pancasila telah memberikan dasar-dasar nilai yang fundamental bagi bangsa
Indonesia untuk hidup secara damai dalam kehidupan beragama di negara Indonesia.
Dalam pengertian ini maka negara menegaskan dalam pokok pikiran ke IV bahwa “Negara
berdasar atas Ketuhanan Yang Maha Esa “, ini berarti bahwa kehidupan dalam negara harus mendasarkan pada nilai-nilai Ketuhanan. Agar saling toleransi antar umat beragama guna terciptanya kerukunan dan keharmonisan antara umat beragama di Indonesia ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar